BATHTUB / BAK MANDI NATURAL STONES

Semakin maraknya hunian dengan konsep trend natural, berpengaruh juga dalam kerajinan marmer ini. Hampir disetiap objek sebisa mungkin dibuat dari batu alam tanpa harus mengurangi segi fungsi dan kenyamanan. Dan pastinya harus mampu menambah nilai estetika. Salah satunya adalah bak mandi / bathtub. Bahan yang sering digunakan dalam pembuatan bak mandi / bathtub adalah marmer dan batu kali. Masing - masing mempunyai keunikan tersendiri.

Bathtub / Bak Mandi Bahan Marmer
Bak mandi / bathtub dari bahan batu marmer bisa dibuat dengan bentuk dan ukuran sesuai selera. Bisa mencapai ukuran 200 Cm X 80 Cm X 60 Cm.Kesan rapi, alami ada dalam bathtub dari bahan marmer

Bathtub Marmer
Bathtub / Bak Mandi Bahan Batu Kali / River Stones
Bak mandi / Bathtub dari bahan batu kali / rivers stone mempunyai ciri khas yang benar - benar natural. Bentuk dari bathtub ini mengikuti sesuai bentuk asli dari bahan dasarnya. kurang bisa dibuat sesuai selera. Untuk ukuran masih bisa mencapai ukuran besar.

Bathtub River Stone


 

ASMAUL HUSNA

Asmaul husna yang dibuat pada bahan batu andesit hitam, dengan pembuatan teknik pahat, ditambah dengan brick kecil kecil, mampu menghasilkan detail yang maksimal. Dipadu dengan tinta emas menambah nilai lebih. Makin terlihat jelas perbedaan warna yang tajam antara hasil pahatan, brick, warna hitam pada dasar andesit, dan tinta warna emas.
Asmaul Husna
Bila diperhatikan dengan seksama, yang membuat semakin indah dan mengagumkan adalah pengaturan antar teknik pahat, brick, dan pewarnaannya. Pengerjaan dengan detail ditambah paduan tinta emas semakin mengagumkan. Nice Jobs...!!




 

SENI PATUNG BATU ALAM

Tidak hanya dibuat dari marmer, tapi patung juga bisa di buat dari batu alam lainnya, misal dari fosil atau serpentine. Dari batuan jenis tertentu pastinya akan terlihat karakteristik yang berbeda. patung yang dibuat dari bahan batu marmer akan berbeda dengan patung yang dibuat dari bahan fosil atau serpentine. Tetapi dari semua itu tidak akan mengurang daya tarik dan keindahannya. Masing - masing mempunyai keunikan tersendiri
Patung Elang dan Naga

 

POLA PEMASANGAN DINDING BATU ALAM

Selain model dan jenis batu alam, masih ada lagi yang perlu diperhatikan untuk mendapatkan hasil yang maksimal yaitu pola pemasangan, seperti pola pemasangan susun bata, susun sirih, pola acak atau mosaic.
Pola Susun Bata
Pola pemasangan susun bata bisa digolongkan menjadi 2 yaitu susun bata horizontal dan vertical. Setidaknya untuk hal ini kita perhatikan adalah luas media atau luas dinding, model batu. Susun bata horizontal mempunyai kesan luas, sedang untuk pola susun bata vertical mempunyai kesan tinggi. Secara umum pola susun bata mempunyai kesan sederhana dan rapi, pas untuk bangunan rumah minimalis
Marmo dengan Pola Susun Bata

Pola Susun Sirih
Pemasangan pola susun sirih bisa dibilang lebih rumit, dikarenakan banyak diperlukan kesabaran, keuletan untuk menghasilkan hasil yang bagus. Pola susun sirih ini bisa diaplikasikan pada bidang yang luas maupun sempit. .
 
Fosil Kayu Pola Susun Sirih
Pola Susun Acak atau Mosaic
Pola susun acak atau mosaic ini sebelum pemasangan, biasa disusun terlebih dulu dengan menggunakan netting kemudian di lem. Dari pola mosaic ini akan menampilkan kesan yang dinamis, elegan dan minimalis
 
Pola Mosaic



 

DINDING BATU ALAM


Bosan dengan dinding rumah anda yang terlihat monoton?atau ingin dinding rumah terlihat lebih indah, menarik? Tidak ada salahnya bila anda mencoba untuk mengganti dinding rumah anda anda dengan dinding yang terbuat dari batu alam, baik dari marmer, andesit, fosil, atau dari jenis batuan alam lainnya. Dinding dari batu alam mempunyai keunikan tersendiri, baik yang dari marmer, andesit atau jenis batuan alam lainnya


Alur Kuning

Banyak jenis dan model yang dibuat untuk dinding batu alam ini. Alur, marmo, bushhammer adalah contohnya. Masing – masing model mempunyai kesan tersendiri, belum lagi ditambah dengan pola pemasangannya.
 
Alur Andesit
Selain selera, dalam pemilihan dinding batu alam ini setidaknya yang harus kita perhatikan adalah penempatan batu alam untuk dinding eksterior atau interior. Bila untuk eksterior selain kuat haruslah tahan terhadap cuaca. Setidaknya untuk jenis batu alam yang berpori memerlukan perawatan lebih. Lain halnya untuk dinding interior, kita tinggal menyesuaikan selera tanpa harus memperhatikan cuaca
 
Tekstur Andesit Hitam


 

Keindahan Relief Batu Alm

Relief yang terbuat dari batu alam, seperti dari marmer sudah tak diragukan lagi keindahannya. Relief dari marmer menghasilkan corak yang unik dan alami..Ditempatkan pada ruang tertutup seperti ruang tamu, ruang keluarga atau pada ruang terbuka misal untuk pagar, gapura ,memang sangat cocok

Relief Ruang Tertutup

Dibuat dengan sentuhan semi 3d akan terlihat hasil yang sangat mengagumkan

Pengerjaan Relief
Relief untuk pagar

 

Kerajinan Dari Batu Kali

Batu batuan sungai yang biasa digunakan sebagai salah salah satu material dalam membuat pondasi sebuah bangunan, kini batu batuan sungai atau biasa disebut dengan batu kali (Rivers Stones) digunakan sebagai bahan kerajinan yang bertema alam/natural.

Dispenser Lotion Shampoo
Banyak tempat penginapan, hotel, atau tempat yang lainnya yang mengambil konsep tema Back To The Nature. Untuk mewujudkan konsep back to the nature pemilihan bahan seperti batu kali adalah salah satu pilihan yang tepat.



Sudah banyak kerajinan yang kami buat dari batu alam khusunya batu kali / River Stones salah satunya seperti Dispenser Lotion  / tempat shampoo atau tempat sabun. Perlengkapan seperti tempat shampoo / tempat sabun yang terbuat dari batu kali akan menambah kuat kesan alami